Monday, July 11, 2011

postheadericon Download Koleksi Soundtrack Film 'DIL SE'

Film “Dil Se” (cintai dari hati) di rilis tahun 1998 serta di bintangi Shahrukh Khan dan Manisha Koirala dan Preity Zinta yang di sutradai oleh Mani Rathnam. Film ini berkisah tentang kisah asmara Amarkant Varma (Shahrukh Khan), seorang jurnalis dari All-India Radio di New Delhi, India yang mendapat tugas meliput perpecahan di timur laut India.

Amar bertemu Meghna (Manisha Koirala) di stasiun kereta api kecil. Meski perjumpaan mereka sangat singkat, namun pandangan pertama tersebut, mampu membuat Amar jatuh cinta pada Meghna.

Beberapa minggu kemudian Amar bertemu Meghna, tapi Meghna pura-pura tak mengenalinya. Karena Amar terpesona dengan kecantikan Meghna, dia berusaha mencarinya. Begitu tahu Meghna akan berkunjung ke Ladakh, Amar mengikutinya karena kebetulan juga ada liputan ke sana.

Satu hal yang tidak diketahui Amar adalah Meghna seorang pemberontak yang siap menjadi gadis bom bunuh diri untuk membunuh orang nomor satu India di upacara peringatan 50 kemerdekaan India.

Dalam film ini, Mani Rathnam mampu menggambarkan hubungan asmara manusia dengan latar belakang politik India. Meski tak setenar film India lainnya seperti Kuch Kuch Hotai, namun soundtrack lagu dalam film ini cukup bagus dan terus membekas di hati para penggemarnya.

Berikut ini, beberapa Soundtrack Film Dil Se :

1. Dil Se Re

2. Jiya Jale Na Jale

3. Satrangi Re

4. Thayya Thayya

0 comments:

Blog Archive

About Me