Tuesday, August 23, 2011

postheadericon Info Terbaru Timnas Indonesia



Timnas Indonesia berkekuatan 23 pemain Selasa malam bertolak dari Jakarta menuju Amman, Jordania, untuk melakukan aklimatisasi. Timnas dipimpin langsung pelatih kepala, Wm Rijsbergen.

Di sana mereka akan melakukan sekali uji coba lagi melawan timnas Jordania sebelum menuju Teheran untuk menghadapi Iran pada kualifikasi Piala Dunia 2014.
 
Di antara ke-23 pemain tersebut, dua pemain andalan Indonesia di lini tengah dan belakang, Ahmad Bustomi serta Ricardo Salampessy tidak diberangkatkan. Bustomi masih sakit radang kelenjar di tenggorokan (gondongan), sedangkan Ricardo belum sembuh dari cedera hamstring.

"Bustomi tidak memungkinkan di bawa, nanti sakitnya makin parah. Awalnya peradangan terjadi di tenggorokan sisi kiri, kemudian berpindah ke sisi kanan. Jadi, lebih baik dia penyembuhan, karena dia diperlukan saat laga melawan Bahrain," tutur Asisten Pelatih Timnas, Liestiadi, kemudian.

Meski tampil tanpa empat pemain bintangnya, termasuk Boaz Solossa dan Ian Kabes yang memilih meninggalkan pemusatan karena ada masalah keluarga, namun Liestiadi meyakini hal itu tidak akan berpengaruh banyak pada kekuatan timnas.

"Bisa terlihat dari uji coba kemarin. Tanpa keempatnya, ternyata kekuatan kita masih solid, meski belum sempurna. Terlebih lagi masih ada 27 pemain lain yang bisa diseleksi untuk menggantikan tempat mereka," imbuhnya.

Nama-nama pemain yang dibawa ke Iran, yakni Markus Horisson, Ferry Rotinsulu, M. Robby, Hamka Hamzah, Zulkifly Syukur, Ambrizal, Made Wirawan, M. Ilham, M. Nasuha, Arif Suyono, Tony Sucipto, Wahyu Wijianto, Cristian Gonzales, Irfan Bachdim, Eka Ramdani, Oktovianus Maniani, Supardi, M. Ridwan, Bambang Pamungkas, Firman Utina, Ferdinand A. Sinaga, Beni Wahyudi, dan Hariono.

0 comments:

About Me